Tuesday, May 1, 2012

Dampak Positif dan Negatif Game Online


game online 

Semakin Murahnya koneksi Internet membuat game online semakin menjamur di Indonesia terutama dikota-kota besar. Lahan yang sempit untuk bermain semakin mendukung perkembangan game online. Kali ini tipskesehatan.web.id ingin membahas dampak positif dan negatif yang mungkin muncul permainan ini baik dari segi kesehatan maupun efek-efek lain yang ditimbulkannya.



Dampak positif game online
  1. Meningkatkan konsentrasi.Kemampuan konsentrasi pemain game online akan meningkat karena mereka harus menyelesaikan beberapa tugas, mecari celah yang mungkin bisa dilewati dan memonitor jalannya permainan. Semakin sulit sebuah game maka semakin diperlukan tingkat konsentrasi yang tinggi.
  2. Meningkatkan koordinasi tangan dan mata. Penelitian yang dilakukan di Manchester University dan Central Lanchashire University menyatakan bahwa orang yang bermain game 18 jam seminggu atau sekita dua setengah jam perhari dapat meningkatkan koordinasi antara mata dan tangan
  3. meningkatkan kemampuan membacaPsikolog dari Finland Univesity menyatakan bahwa game meningkatkan kemampuan membaca pada anak-anak. Jadi pendapat yang menyatakan bahwa jenis permainan ini menurunkan tingkat minat baca anak sangat tidak beralasan.
  4. Meningkatkan kemampuan berbahasa inggrisSebuah studi menemukan bahwa gamers mempunyai skil berbahasa inggris yang lebih baik meskipun tidak mengambil kursus pada masa sekolah maupun kuliah. Ini karena banyak alur cerita yang diceritakan dalam bahasa inggris dan kadang kala mereka chat dengan pemain lain dari berbagai negara.
  5. Meningkatkan pengetahuan tentang komputeruntuk dapat menikmati permainan dengan nyaman dan kualitas gambar yang prima seorang peman game online akan berusaha mencari informasi tentang spesifikasi komputer dan koneksi internet yang dapat digunakan untuk memainkan game tersebut. Karena pengguna komputer aktif biasanya mereka juga akan belajar troubleshooting komputer dan overclocking.
  6. Meningkatkan kemampuan mengetikKemampuan mengetik sudah pasti meningkat karena mereka menggunakan keyboard dan mouse untuk mengendalikan permainan.
Terus hal-hal yang merugikan dari Game Online itu sendiri, diantaranya:

  1.  Dapat merusak mata, karena kalo kita maen game online gak mungkin cuma sebentar pastinya berjam-jam
  2.  Merusak cara berpikir kita, kebanyakan pemain Game Online otaknya telah diperbudak oleh Game Online itu sendiri
  3.  Dari segi keuangan. Pasti kita akan menghabiskan cukup banyak  uang dan tidak sedikit uang yang kita habiskan sia-sia untuk voucher game yang sifatnya sementara.
  4.  Dari segi waktu. Ini khususnya buat para pelajar yang hobi maen game online, tidak sedkit waktu yang kita habiskan di depan layar komputer untuk bermain Game Online sedangkan pelajaran di sekolah di abaikan
  5.  Ini mungkin dari segi ketaatan. Jika kita sudah bermain Game Online pasti kita lupa akan segalanya dan ketaatan terhadap orang tua pun berkurang kita lupa akan ibadah, makan, dll.