Wednesday, June 27, 2012

Hati-hati, Konsumsi Makanan Ini Bisa Bikin Tulang Keropos


Beberapa jenis makanan ternyata mampu melarutkan mineral kalsium dalam tubuh dan berakibat tulang tak cukup tenaga untuk tumbuh kembali hingga rentan menjadi keropos. Karena itu, mengkonsumsi makanan tersebut sebaiknya tak berlebih, agar kepadatan tulang dapat lebih terjaga.

Garam. Garam ternyata dapat mengikis kalsium alias bahan pembentuk tulang di tubuh manusia. 2.300 miligram yang Anda konsumsi, mengurangi 40 miligram kalsium. Mengurangi konsumsi garam, terutama untuk wanita yang sudah dan menjelang masa menopause, akan berakibat baik untuk kesehatan dan kepadatan tulang.

Soft drink. Minuman yang mengandung soda pun punya andil terhadap keroposnya tulang. Ini karena asam fosfat yang terkandung di dalamnya dan menyebabkan kalsium ikut diekskresi ke dalam urine.
Alkohol. Jenis minuman ini pun menghambat penyerapan kalsium oleh sel-sel pembentuk tulang. Jika Anda sedang menderita patah tulang dan mengkonsumsi alkohol, maka penyambungan tulang Anda dipastikan akan lambat.

Gula. Jika Anda suka pada jenis makanan dengan kandungan gula yang tinggi, baik itu terdapat pada minuman atau makanan, maka sebaiknya mulai saat ini Anda menguranginya. Sebab gula juga berperan mengurangi kemampuan penyerapan kalsium dan juga mengikis fosfor yang berfungsi membangun tulang agar tak keropos.

Sebagai ganti dari berbagai makanan dan minuman di atas, Anda bisa memilih susu, jus buah, dan makanan dengan kandungan garam dan gula yang rendah serta tinggi kalsium.